Rabu, 27 Januari 2010

MODUL ADMINISTRASI PERKANTORAN KELAS XI

Standar Kompetensi :
Membuat dan Menjaga Sistem Kearsipan Untuk Menjamin Integritas

Kompetensi Dasar :
A. Menetapkan Kebutuhan Bahan dan Alat Kearsipan
B. Memilih Sistem Yang Sesuai
C. Mengimplementasikan Sistem Kearsipan

Tujuan Pembelajaran :

Peserta didik mampu memilih alat dan sistem kearsipan yang sesuai dengan keadaan Perusahaan serta mengaplikasikannya.

A. Menetapkan Kebutuhan Bahan dan Alat Kearsipan
Tuujuan KD 1
1. Peserta didik mampu mengidentifikasikan alat sesuai fungsi/kegunaan
2. Peseta didik mampu mengidentifikasikan dan menghitung kebutuhan organisasi dan alat kearsipan
3. Peserta didik mampu mengembangkan sistem sesuai dengan kebutuhan organisasi

MATERI :

I. PENGERTIAN KEARSIPAN

Menurut Kamus Administrasi

Segenap rangkaian kegiatan perbuatan penyelenggaraan kearsipan sejak saat dimulainya pengumpulnan warkat sampai dengan penyingkirannya.

R. SOEBROTO

Aktivitas penerimaan, pencatatan, penyimpanan, penggunaan, pemeliharan, penyusutan dan pemusnahan arsip.

Drs. E. MARTONO

Pengaturan dan penyimpanan warkat/record atas dasar sistem tertentu yang sistematis sehinggasewaktu-waktu diperlukan dapat ditemukan kembali dalam waktu singkat.

KESIMPULAN :

Kearsipan adalah suatu kegiatan pengaturan dan penyimpanan arsip dengan sistem tertentu, sehingga apabila arsip tersebut dibutuhkan dapat ditemukan kembali secara cepat dan tepat.

II. TUJUAN KEARSIPAN

Menurut :

Drs. E. MARTONO

1. Menyediakan warkat jika diperlukan
2. Menghindari pemborosan waktu dalam pencarian
3. Mengumpulkan dan mengelompokkan warkat yang berhubungan satu sama lain
4. Mengamankan warkat yang penting dari bahaya pencurian dan kebakaran
5. Memanfaatkan tempat penyimpanan dan sarananya
6. Melindungi serta menjaga kerahasiaan informasi yang terkandung di dalam warkat, khususnya warkat yang karena sifatnya harus dirahasiakan.

Dr. ANHAR

Tujuan kearsipan adalah menyimpan warkat sedemikian rupa sehingga mudah menemukan kembali bila sewaktu-waktu diperlukan.

KESIMPULAN :
A. Terpelihara dengan baik
B. Tersimpan dengan aman
C. Tersedia dengan cepat.

1 komentar:

  1. ini baru pengertian arsip, ya? tolong dong tuliskan macam-macam arsip sesuai dengan pengelompokkannya. Terus sistem kearsipan juga... Kita juga pingin tahu, nih.

    BalasHapus

INFO SERTIFIKASI

Info Beasiswa S1 S2 S3

My Photos